Malam Penganugerahan Abdidaya Ormawa 2024: Universitas Tidar Raih Beragam Penghargaan
BALI (wartamagelang.com) – Malam penganugerahan Abdidaya Ormawa 2024 digelar di Universitas Udayana, Bali, Sabtu, (9/11/2024). Dalam penganugerahan tersebut, Universitas Tidar mampu meraih beragam penghargaan.
Malam penganugerahan Abdidaya Ormawa 2024 juga menjadi ajang apresiasi bagi perguruan tinggi, organisasi kemahasiswaan (Ormawa), dosen pendamping, mitra, dan tim pelaksana yang telah berkontribusi besar dalam pemberdayaan masyarakat.
Acara tersebut dihadiri oleh Rektor Universitas Udayana, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Udayana, serta tim pengembangan dan reviewer PPK Ormawa, pimpinan perguruan tinggi, ketua panitia, dosen pendamping, ketua tim pelaksana, mitra, dan undangan Abdidaya Ormawa.
Sambutan hangat disampaikan oleh Direktur Belmawa, Prof. Dr. Ir. Sri Suning Kusumawardani. Beliau berharap, seluruh peserta dapat semakin menyadari peran dan tanggung jawabnya sebagai agen perubahan di masyarakat.
“Mari kita bawa semangat abdidaya ini kembali ke kampus dan ke masyarakat, jadikan pelajaran dan inspirasi yang diperoleh di masyarakat sebagai bekal untuk terus berkarya, berkolaborasi, dan menginspirasi lebih banyak orang disekitar kita,” kata Prof. Sri.
Pada malam puncak penganugerahan, sejumlah penghargaan bergengsi diserahkan kepada para pemenang dari berbagai kategori. Universitas Tidar, salah satu perguruan tinggi yang berpartisipasi aktif, meraih berbagai penghargaan prestisius dalam kategori-kategori utama, membuktikan kualitas dan komitmennya dalam bidang pemberdayaan masyarakat dan inovasi.
Universitas Tidar berhasil meraih penghargaan di Kategori Perguruan Tinggi Terinovatif, menempati posisi ke-3. Di Kategori Mitra Paling Partisipatif, Universitas Tidar (UKM Pelita) juga berhasil menempati posisi ke-3, menambah deretan prestasi yang diraih pada malam tersebut.
Universitas Tidar juga berhasil menempati posisi ke-2 dalam kategori Dosen Pendamping Terinovatif, Tri Puji Rahayu, M.P. Pada Kategori Oramawa dengan Strategi Keberlanjutan Terkuat, Universitas Tidar (UKM Pelita) memperoleh posisi ke- 1.
Kategori Tim dengan Luaran Terlengkap dan Berkualitas Universitas Tidar (UKM Pelita) menempati posisi ke-1. Kategori Poster Terinformatif, Universitas Tidar (UKM Pelita) meraih penghargaan posisi ke-2. Kategori terakhir Video Terinovatif Universitas Tidar (Himpunan Mahasiswa Pendidikan Biologi) meraih penghargaan posisi ke-1
Dengan keberhasilan Universitas Tidar dalam berbagai kategori, serta pencapaian luar biasa dari seluruh pemenang lainnya, Malam Penganugerahan Abdidaya Ormawa 2024 menutup acara dengan penuh semangat (mg9/had/aha)
Penulis : Vira Syafira
Editor : Hadianto