UNNES dan UNTIDAR Tanda Tangani Nota Kesepahaman

KOMITMEN KERJASAMA : Rektor UNTIDAR, Prof. Dr. Sugiyarto, dan Rektor UNNES Prof. Dr. S Martono, berkomitmen bekerjasama yang tertuang dalam nota kesepahaman (Dok Humas UNTIDAR)
SEMARANG (wartamagelang.com) – Universitas Tidar (UNTIDAR) dan Universitas Negeri Semarang (UNNES) berkomitmen saling bekerjasama. Komitmen ini dilakukam dengan melakukan Penandatangan Nota Kesepahaman.
Acara berlangsung di Ruang Vicon Gedung H Lantai 4 Universitas Negeri Semarang pada Selasa, (27/09/2023). Penandatangan dilakukan oleh Rektor UNTIDAR, Prof. Dr. Sugiyartodan Rektor UNNES Prof. Dr. S Martono, dengan didampingi oleh para Wakil Rektor dari kedua belah pihak. Turut hadir pihak UNTIDAR yakni Kepala Biro Umum dan Keuangan, Kepala Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran, Sub Koordinator Perencanaan dan Penganggaran serta Ketua Tim Kerja Sama.
Acara Penandatangan Nota Kesepahaman juga dihadiri para pejabat Universitas Negeri Semarang, diantaranya Direktur Sistem Informasi dan Humas, Direktur Perencanaan dan Keuangan, Direktur Umum dan Sumber Daya Manusia, Direktur Akademik, Kemahasiswaan dan Konservasi, serta perwakilan Kasubdit, Kasie dan staf Unnes.
“Sebagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang sudah berstatus Badan Hukum (PTNBH), Unnes mendapatkan tugas untuk mendampingi PTN Satuan Kerja (Satker). Unnes memilih UNTIDAR karena faktor kedekatan,” kata Rektor UNNES, Prof. Martono.
Ia menambahkan bahwa di tahun 2024, proposal pendampingan akan diajukan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
“Yang pasti kerja sama antara UNTIDAR dan Unnes tidak hanya sebatas kerjasama antar SDM, tapi membuka kemungkinan untuk sharing sarana. Semua dioptimalkan untuk kepentingan UNNES, UNTIDAR dan pendidikan,” imbuhnya.
“Sesuai slogan Unnes sebagai universitas konservasi, kami juga mengharapkan adanya kerja sama antara UNNES dan UNTIDAR dalam pengembangan bidang kebudayaan, terutama budaya Jawa, mengingat posisi Candi Borobudur yang merupakan salah satu keajaiban dunia berada di wilayah Jawa Tengah,” tambahnya.
Rektor UNTIDAR, Prof. Dr. Sugiyarto, menyampaikan apresiasinya atas kedekatan antara UNNES dan UNTIDAR.
“Kerja Sama terdekat tentunya pendampingan revitalisasi UNTIDAR untuk bertransformasi menjadi Badan Layanan Umum, targetnya di akhir 2023. Adapun pendampingan akan dilakukan mulai 2024. Tak hanya itu, Unnes juga akan menjadi pendamping terkait branding UNTIDAR, pendamping dalam pembukaan prodi Olahraga, dan pendamping dalam pengembangan sistem di UPT TIK UNTIDAR,” ucap Prof. Sugiyarto.
Acara Penandatangan Nota Kesepahaman antara UNTIDAR dan UNNES diakhiri dengan foto bersama dan saling tukar cinderamata (ang/aha)