YBM PLN UP3 Magelang Salurkan Paket Sembako untuk Yatim Piatu

BERIKAN BANTUAN : Manager PLN UP3 Magelang Yunarsih menyalurkan bantuan dari Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN UP3 Magelang kepada yatim piatu (Dok PLN UP3 Magelang)

MAGELANG (wartamagelang.com) – Sebagai wujud program kepedulian terhadap Yatim Piatu, Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN UP3 Magelang  memberikan bantuan senilai Rp 15.000.000. Penyaluran diberikan langsung oleh Manager PLN UP3 Magelang Yunarsih, kepada Kepala Cabang Yayasan Yatim Mandiri Jumat (2/10) siang.

Manager PLN UP3 Magelang Yunarsih mengatakan, pemberian bentuan diwujudkan berupa paket sembako, yang berisikan beras, minyak goreng, teh, kecap, susu, dan mie instant.

“Pemberian bantuan ini sesuai dengan kebutuhan yatim piatu yang terdampak covid -19 tersebut, supaya dapat membantu, meringankan dan bermanfaat, terima kasih atas kesediannya untuk menerima bantuan dari kami,” katanya.

Yunarsih menyebtukan, bantuan yang diberikan melalui yayasan Yatim Mandiri Kota Magelang ini diberikan atas rasa kepedulian terhadap sesama umat.

“Pemberian bantuan sudah rutin kami lakukan, untuk meringankan beban hidup sesama ummat,” ucapnya.

Kepala Cabang Yayasan Yatim Mandiri, Burhan mengaku sangat berterimakasih kepada PLN karena memiliki kepedulian yang tinggi.

“Terimakasih kepada insan PLN atau muzaki yang sudah berkenan memberikan bantuan ini sehingga dapat meringankan beban anak kita yang terdampak virus covid -19 ini. Semoga para muzaki selalu dapat lindungan dan keberkahan Allah SWT,” tuturnya (coi/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)