Panasonic Memperkenalkan Kamera Terbarunya Lumix DC-S5

Panasonic Memperkenalkan Kamera Terbarunya Lumix DC-S5

Eksbis – Panasonic baru saja merilis Lumix DC-S5, sebuah kamera full frame mirrorless untuk para fotografer dan videografer dengan kemampuan yang sangat hebat, hampir sepadan dengan S1 dan S1H. Panasonic Lumix DC-S5  diluncurkan pada hari rabu kemarin, 2 September 2020

Panasonic Lumix S5 memasang sensor. 24.2MP BSI CMOS, yang juga dipakai di kamera Panasonic Lumix S1, yang mempunyai ISO range 100-51.200. Dengan dipasangnya stabilizer 5-axis IBIS yang bisa memilimalisir goncangan sampai 6.5 stops ketika digabungkan dengan lensa yang sepadan. Dan sistem “sensor-shift”nya bisa membuat file foto JPEG atau RAW sampai 96MP. Autofocus telah diperbaiki, dengan lebih sedikit ‘goyangan’ saat fokus dan lebih cepat, serta fungsi “deteksi wajah” baru.

Kamera ini bisa merekam video 10-bit 4:2:0 4K/60p pada crop APS-C, atau 10-bit 4:2:2 dengan menggunakan sensor full frame sepenuhnya pada 30p atau 24p. Ketika shooting dengan 10-bit ada limit rekam selama 30 menit, hal ini tidak berlaku jika merekam dengan 8-bit, tidak ada batasan waktu untuk 8-bit. Panasonic Lumix S5 juga dilengkapi dengan warna V-log/V-Gamut dan HLG. S5 juga dilengkapi dengan mode anamorphic dan Slow & Quick. S5 juga dilengkapi dengan soket untuk mic dan headphone, dan juga mendukung adapter XLR. Fitur Video akan ditambah pada tahun depan. Firmware yang akan diupdate pada tahun depan akan menambah fungsi DCI Cinema 4K, Video output RAW, vectorscope dll.

Body S5 sangat kompak, bahkan lebih kecil dari S1 dan GH5. Berbahan magnesium alloy dan terhindar dari debu dan air. LCD screen nya 1,8M dots touchscren dan viewfinder elektroniknya mempunyai 2,36M dots. Kamera ini juga dilengkapi dengan dua slot SD card yang sudah mendukung kelas kecepatan  UHS-II. Juga dilengkapi dengan Wi-Fi  dual band dan Bluetooth untuk berkomunikasi dengan smartphone secara cepat. Untuk Baterai, S5 menggunakan jenis DMW-BLK22 yang baru yang bisa dipakai sampai 440 shot sekali charge untuk LCD dan 470 untuk EVF

Panasonic lumix DC-S5 akan dipasakan pada pertengahan bulan September dengan harga $1999 untuk Body Only dan harga $2999 dengan lensa kit 20-60mm. Seperti yang diterjemahkan dari dpreview.com . (wq)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)