486 Calon Panwascam Ikuti Tes CAT Bawaslu Kabupaten Magelang

TINJAU TEST : Ketua Bawaslu Kabupaten Magelang Muhammad Habib Shaleh meninjau pelaksanaan Tes CAT Panwascam (Dok Bawaslu Kab Magelang)

MAGELANG (wartamagelang.com) Sebanyak 486 calon Panwaslu Kecamatan, Bawaslu Kabupaten Magelang mengikuti Tes Computer Assisted Test (CAT). Pelaksanaan test di Laboratorium Komputer SMA Negeri Kota Mungkid, Kabupaten Magelang, pada Jumat-Sabtu 14-15 Oktober 2022.

Ketua Kelompok Kerja Pendaftaran Calon Panwascam Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Magelang, M Yasin Awan Wiratno mengungkapkan ada 632 pemdaftar Panwascam. Dari jumlah itu, sebanyak 554 orang lolos seleksi administrasi sehingga berhak mengikuti Tes CAT.

Yasin menjelaskan dari 554 peserta yang lolos seleksi administrasi tersebut ada 68 orang yang tidak hadir pada saat pelaksanaan Tes CAT. Adapun jumlah yang mengikuti Tes CAT sebanyak 486 peserta. “Tes CAT kami laksanakan selama 2 hari,” kata Yasin.

Ia menjelaskam bahwa pihaknya membagi Tes CAT sebanyak 7 sesi, di mana setiap sesi diikuti 80 orang.

“Alhamdulillah seluruh sesi Tes CAT berjalan dengan baik. Seluruh pimpinan dan staf Bawaslu bekerja sebagai sebuah tim. Kami solid dan kompak dalam menjalankan tugas,” ujarnya.

Ketua Bawaslu Kabupaten Magelang Muhammad Habib Shaleh menuturkan, pihaknya mengucapkan banyak terima kasih kepada SMA Kota Mungkid yang sudah membantu Laboratorium Komputer beserta para petugas.

Habib menjelaskan bahwa enam peserta dengan nilai terbaik akan lolos ke tahap wawancara untuk kemudian dipilih tiga Panwaslu Kecamatan terpilih dan 3 cadangan untuk calon Pergantian Antar Waktu (PAW).

Salah Satu peserta seleksi Panwascam untuk Kecamatan Muntilan Faizatul Umayah menilai pelaksanaan Tes CAT Panwascam Bawaslu Kabupaten Magelang sudah berjalan dengan lancar dan baik sesuai Juknis yang ada. Ia juga memuji pimpinan dan staf Bawaslu Kabupaten Magelang sudah bekerja menyelenggarakan Tes CAT dengan sukses.

“Dari segi teknis pelaksanaan menurutku sudah baik karena pas sesi saya semuanya lancar tidak ada gangguan teknis. Terimakasih kepada Bawaslu Kabupaten Magelang,yang telah menyelenggarakan seleksi Panwascam se-Kabupaten Magelang customer service-nya luar biasa. Para staf bekerja penuh dedikasi dan sabar juga ramah melayani peserta tes,” aku Faizah.

Peserta seleksi Panwascam asal Kecamatan Candimulyo Arief Budianto menilai pelaksanaan CAT atau computer Assisted Test untuk seleksi Panwaslu Kecamatan yang diselenggarakan oleh Bawaslu Kabupaten berjalan dengan lancar.

Menurut Arief kelancaran Tes CAT terlihat dari ketertiban para peserta untuk hadir sesuai dengan waktu yang sudah dijadwalkan. Pada saat pelaksanan, para anggota Bawaslu juga menjelaskan secara runtut keseluruhan tahapan teknis sebelum pelaksanan CAT.

“Untuk soal tesnya, menurut saya cukup sulit. Apalagi dilaksanakan melalui mekanisme CAT jadi menambah rasa penasaran tentang bentuk soalnya. Namun demikian, para peserta lain di luar ruangan tes terlihat begitu sangat antusias untuk mengikuti ujian CAT,” ungkapnya (ang/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)