543 Atlet Ramaikan KRAP Wali Kota Magelang Cup II Tahun 2023

BERSAING KETAT : Ratusan atlet bertanding di event kejuaraan renang tingkat nasional di Samapta Akuatik Stadium Kota Magelang (Dok Panitia KRAP Wali Kota Magelang Cup II)

KOTA MAGELANG (wartamagelang.com) – Sebanyak 543 atlet dari berbagai perkumpulan/klub se-Indonesia, bertanding di KRAP Wali Kota Magelang Cup II Tahun 2023 pada Jum’at-Minggu (3-5/3/2023). Kejuaraan renang tingkat nasional tersebut, kali kedua digelar di Samapta Aquatic Stadium Kota Magelang.

Ketua PRSI Kota Magelang HIR Jatmiko, Jum’at (03/03/2023) mengatakan, kejuaraan tingkat nasional ini kali kedua dilaksanakan di Kota Magelang. Event yang bertajuk KRAP Wali Kota Magelang Cup ini, kata Jatmiko, diikuti 543 atlet baik kelompok umur Master hingga kelompok umur 5.

“Atlet ada 543 atlet, terdiri dari 316 atlet putra dan 227 atlet putri dari 10 provinsi di Indonesia. Mereka berasal dari 95 perkumpulan/klub se-Indonesia,” katanya.

Jamtiko menjelaskan, dalam kejuaraan ini akan memperebutkan juara umum perkumpulan terbaik dan perenang terbaik. Kejuaraan ini, kata Jatmiko, merupakan upaya untuk mengenalkan dan mempromosikan Kota Magelang yang memiliki Samapta Aquatic Stadium.

“Kota Magelang memiliki kolam renang yang sudah sesuai standar dan berkelas dunia. Untuk ini lah, diselenggarakan kejuaraan. Buat apa memiliki kolam renang yang megah, kalau tidak diadakan event besar,” imbuhnya.

Ketua Pengprov PRSI Jawa Tengah, Hartadi Noertjojo, mengucapkan selamat kepada PRSI Kota Magelang karena menyelenggarakan event kejuaraan berlevel nasional kedua kalinya.

“Sekali lagi kami sampaikan selamat kepada PRSI Kota Magelang, kami berharap melalui event ini mampu memberi semangat para atlet untuk bertanding, dan sebagai pengabdian kepada merah putih,” ungkapnya.

Plt Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Magelang, Sarwo Imam Santosa yang mewakili Wali Kota Magelang dr Muchammad Nur Aziz, mengucapkan selamat datang dan selamat bertanding di Kota Magelang.

“Tujuan kejuaraan merupakan ajang untuk mempersiapkan bibit-bibit atlit potensial dalam mengikuti event-event yang bersifat daerah, wilayah, nasional, maupun internasional yang akan datang,” bebernya (coi/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)