Ringankan Beban, Yatim Piatu dan Dhuafa Terima Santunan Ramadhan

SERAHKAN SANTUNAN : Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Magelang Christanti Handayani Zaenal Arifin menyerahkan paket Santunan Ramadhan kepada anak yatim-piatu dan dhuafa (Dok Prokompim Kab Magelang)

MAGELANG (wartamagelang.com) Untuk meringankan beban dan menumbuhkan kepedulian, Pemkab Magelang bersama Komunitas Andum Nikmat memberikan santunan ramadhan lepada anak yatim piatu serta kaum dhuafa. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Magelang, Christanti Handayani Zaenal Arifin berkesempatan menyerahkan Santunan Ramadhan di GOR Gumelem, Kecamatan Pakis, Minggu (24/4/2022).

Christanti selaku pembina Komunitas Andum Nikmat, menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Komunitas Andum Nikmat, karena telah berkenan untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama, khusunya bagi anak yatim piatu dan dhuafa.

Menurutnya, di Bulan Suci Ramadhan ini selalu menjadi momentum yang tepat bagi umat Islam, untuk mengasah kepekaan dan meningkatkan kepedulian sosial kepada sesama.

“Sebaik-baik manusia adalah manusia yang bisa memberikan manfaat bagi manusia yang lain, termasuk bagi warga terlantar yang masih berusia muda seperti anak-anak kita ini,” katanya.

Christanti menuturkan, mereka (anak yatim-piatu dan dhuafa) sangat membutuhkan uluran tangan, kasih sayang untuk meniti dan melangkah menyusuri jalan masa depan yang masih terbentang luas.

“Kalau tidak kita yang peduli terhadap mereka hari ini, siapa lagi yang akan memperhatikan dan menuntun mereka? Oleh karena itu harapan kami, semoga upaya yang sangat mulia ini menjadi awal dari upaya kita bersama untuk lebih sayang, lebih cinta dan lebih peduli terhadap sesama umat manusia,” tandasnya.

Sementara, Ketua Komunitas Andum Nikmat Muhamad Abdul Rohim menyampaikan, hingga saat ini Komunitas tersebut telah genap berumur 6 tahun dengan total dana yang diterima sebesar Rp 744.054.000.

Abdul mengaku, komunitas ini mampu menyantuni 100 anak yatim dan dhuafa perbulan, dengan nilai santunan Rp 75.000 per bulan. Kemudian juga memiliki kegiatan pemberdayaan ekonomi diantaranya ternak kambing (sudah 23 ekor), dagang 3 orang, bantuan untuk tani dan ternak unggas.

“Alhamdulilah 80 persen sampai saat ini kita masih konsisten dan berhasil,” ungkapnya.

Sementara pada kesempatan kali ini, Abdul Rohim menyebutkan Komunitas Andum Nikmat memberikan santunan sejumlah 185 paket kepada 12 anak yatim-piatu, 129 anak yatim, 13 piatu, dan 31 orang dhuafa.

Sedangkan paket yang dibagikan berupa uang saku sejumlah Rp 150.000 per orang dan paket sembako senilai Rp 120.000 per orang, sehingga perpaket jumlahnya Rp 270.000. sehingga total santunan yang diberikan pada kesempatan kali ini sebesar Rp 50.220.000.

“Semoga Santunan Ramadhan ini bisa membantu bermanfaat dan barokah bagi kita semuanya,” tukasnya (ang/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)