Menpora Kibarkan Flag Off Borobudur Marathon
MAGELANG (wartamagelang.com) – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo melepas para pelari Borobudur Marathon 2023 powered by Bank Jateng, Minggu (19/11/2023). Flag off ini menandai para pelari menaklukan race Borobudur Marathon di tiap kategori yang diikuti.
Kategori dalam Borobudur Marathon 2023 yakni marathon sejauh 42,195 kilometer, half marathon 21,097 kilometer dan 10 kilometer. Untuk kategori marathon dilepas tepat pukul 05.00 WIB. Lalu untuk kategori half marathon dilepas pukul 05.30 WIB. Sedangkan untuk kategori 10 kilometer dilepas pukul 06.00 WIB.
Selain diikuti pelari nasional, untuk kategori marathon juga diikut 78 pelari dari 24 negara asing. Peserta Borobudur Marathon untuk kategori 10K diikuti 4.159 orang, half marathon diikuti 4.646 orang, dan marathon 1.663 orang.
Flag off dilakukan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo dan didampingi Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, Plt Direktur Utama Bank Jateng Irianto Harko Saputro, Wakil Pemimpin Umum Harian Kompas Budiman Tanuredjo, Ketua Yayasan Borobudur Liem Chie An, dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Tigor Tanjung.
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana saat sesi pra flag off, menjanjikan akan memberi bonus tambahan kepada pelari nasional yang berhasil memecahkan rekor nasionasl atas nama Eduardus Nabunome untuk marathon dengan catatan waktu 2 jam 18 menit 19 detik.
“Ada hal khusus bagi pelari nasional marathon yang mampu memecahkan rekor. Karena sudah tiga dekade dipegang oleh Eduardus Nabunome dan bertahan hingga sekarang. Para pelari akan diberikan bonus Rp 100 juta,” ujarnya.
Nana menuturkan, pihaknya juga akan memberikan tambahan bonus kepada peserta kategori 10K young talent, baik peserta putra maupun putri. Untuk podium pertama, kata Nana, akan diberikan bonus sebesar Rp 15 juta, podium 2 Rp 10 juta dan podium 3 sebesar Rp 5 juta.
Nana meminta kepada seluruh peserta Borobudur Marathon 2023 untuk senantiasa menggaungkan voice of unity atau menyuarakan persatuan.
“Borobudur Marathon adalah milik kita bersama. Mari suarakan semangat persatuan dari Borobudur untuk Indonesia dan dunia,” imbuhnya.
Nana berharap, perhelatan Borobudur Marathon kedepan, akan terus berkembang menjadi lebih baik lagi. Bahkan, menurut Nana, Borobudur Marathon bisa naik level.
“Tidak hanya menjadi event nasional, tapi juga internasional. Dengan begitu, akan ada banyak wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Borobudur,” tandasnya (ang/aha)