Diduga Konsleting Listrik, Toko Terbakar di Gatsu Pakelan

Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Petugas sedang memadamkan kebakaran toko di Jl. Gatot Soebroto, Pakelan, Bulurejo, Mertoyudan, pada hari Senin, 11 September 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Magelang (wartamagelang.com) – Telah terjadi kebakaran bangunan toko milik Agung yang beralamat di Jl. Gatot Soebroto, Pakelan, Bulurejo, Mertoyudan, pada hari Senin, 11 September 2023, sekitar pukul 10.34 WIB.

Kronologi kejadian adalah, ketika pemilik toko berusaha mencoba menghidupkan MCB Listrik, setelah beberapa saat pemilik toko melihat kepulan asap dilantai 2. Terlihat bahwa ada api, kemudian pemilik toko berusaha memadamkan api menggunakan apar, namun tidak dapat dipadamkan. Kemudian pemilik toko melaporkan ke Kantor Damkar Kabupaten Magelang Pos WMK Tempuran.

Damkar Kabupaten Magelang mengirimkan 4 unit mobil pompa, 1 tangki suplai, unit rescue, unit ambulance dan dibantu oleh Damkar Kota Magelang, dan sesampai dilokasi alngsung berusaha memadamkan kebakaran.

Petugas sedang memadamkan kebakaran toko di Jl. Gatot Soebroto, Pakelan, Bulurejo, Mertoyudan, pada hari Senin, 11 September 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Petugas sedang memadamkan kebakaran toko di Jl. Gatot Soebroto, Pakelan, Bulurejo, Mertoyudan, pada hari Senin, 11 September 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Setelah berjuang sekitar satu setengah jam lamanya, akhirnya api berhasil dipangkas, di isolasi dan dipadamkan, dinyatakan selesai pada pukul 12.00 WIB.

Dalam kejadian kebakaran ini,  10 bangunan toko yang berada di sekitar obyek terbakar dapat terselamatkan, sedang kerugian material diperkirakan sekitar 250 Juta Rupiah, dan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. (wq)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)