Capaian Vaksinasi Kabupaten Magelang Baru 32,9 Persen

ANTRI VAKSIN : Warga Kabupaten Magelang antusias mengantri vaksin yang digelar Pemkab Magelang (Dok Prokompim Kab Magelang)

MAGELANG (wartamagelang.com) Capaian vaksinasi secara akumulatif di wilayah Kabupaten Magelang per tanggal 9 Oktober 2021 mencapai 32,9 persen. Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Magelang melalui Dinas Kesehatan terus melakukan upaya percepatan vaksinasi Covid-19.

Plt Kepala Dinas Kesehatan, Sunaryo, Senin (12/10/2021) menjelaskan, percepatan vaksinasi salah satunya dengan membuka sentra vaksinasi masal bagi masyarakat di Pendopo Lapangan drh Soepardi, Senin (11/10/2021). Vaksinasi masal dosis pertama tersebut, kata Sunaryo, akan dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 11-13 Oktober 2021 mendatang.

“Untuk tanggal 11 tersedia 750 dosis (online 650 dan offline 100 dosis). Di hari kedua jumlanya juga sama (750 dosis) dan di hari ketiga dari PKK jumlahnya ada 1000 dosis,” katanya.

Sunaryo mengatakan, antusias masyarakat untuk memperoleh vaksinasi saat ini semakin meningkat. Hal tersebut terlihat dari jumlah masyarakat yang mau dengan tertib mengantri vaksinasi dosis I di Pendopo Lapangan Soepardi sejak tadi pagi (11/10/2021).

Sunaryo mengungkapkan, capaian vaksinasi secara akumulatif di wilayah Kabupaten Magelang per tanggal 9 Oktober 2021 lalu sudah di angka 32,9 persen.

“Kita prioritaskan untuk dosis satunya dulu, karena itu sesuai dengan arahan pimpinan. Genjot dulu dosis satunya, kalau kurang nanti kita akan dibantu dan dikomunikasikan oleh Bapak Bupati kepada Provinsi,” imbuhnya.

Sunaryo menyebutkan, Bupati Magelang meminta agar data riil vaksinasi di Kabupaten Magelang harus sesuai dengan aplikasi (Sistem Monitoring Imunisasi dan Logistik Elektronik) SMILE. Sehingga apabila terjadi kekurangan vaksin, kata Sunaryo, akan segera terpantau dan langsung segera dilakukan pengiriman kembali.

Sunaryo menuturkan, untuk melakukan percepatan vaksinasi di Kabupaten Magelang, Bupati Magelang juga telah memerintahkan kepada seluruh OPD, harus terlibat aktif untuk membantu dan mendorong agar target vaksinasi ini tercapai.

“Targetnya supaya vaksinasi dosis I segera mencapai 50 persen. Jadi apabila ada droping dari provinsi atau pusat misalnya sebanyak 20.000, ya sukur bisa langsung dihabisakan sehari atau dua hari. Sehingga akan segera dikirim kembali,” tukasnya (ang/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)