3.000 Peserta Ramaikan Event Magelang Sepeda Sehat 2022

TUMPAH MERIAH : Ribuan pesepeda tumpah meriah dan antusias mengikuti Magelang Sepeda Sehat 2022 (Dok Prokompim Kota Magelang)
KOTA MAGELANG (wartamagelang.com) – Sekitar 3.000 peserta dari berbagai daerah, antusias mengikuti kegiatan “Magelang Sepeda Sehat 2022”. Sepeda sehat yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-1116 Kota Magelang ini, mengambil rute start/finish halaman belakang kantor Wali Kota Magelang.
“Target awalnya jumlah peserta kelipatan 2 usia Kota Magelang, yakni 2.232. Tapi sampai hari pelaksanaan ternyata bertambah, jadi sekitar 3.000 peserta,” kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Magelang, Candra Adi W, di sela-sela kegiatan, kemarin.
Candra menuturkan, para peserta antusias mengikuti kegiatan tersebut, setelah lama tidak ada kegiatan serupa akibat pandemi Covid-19. Para peseda, kata Candra, berasal dari Kota Magelang, juga sejumlah komunitas pecinta sepeda dari luar daerah.
Rute perjalanan adalah mengelilingi Kota Magelang dengan melewati jalur lambat di wilayah ini. Kalaupun ada peserta melewati jalur umum, ada petugas maupun marshal dari Komunitas Sepeda Indonesia (KSI) yang mengarahkan dan membatasi.
“Kami arahkan peserta agar mereka pakai jalur lambat/sepeda. Tapi karena peserta banyak boleh pakai jalur umum, tapi ada pembatasan, ada petugas yang berjaga,” ucapnya.
Candra menuturkan, kegiatan ini bertujuan untuk mengkampanyekan budaya bersepeda, selain untuk kesehatan tapi juga untuk aktivitas sehari-hari. Adapun hadiah utama yang diperebutkan adalah uang tabungan Rp 14 juta dari Bank Jateng, Rp 5 juta dari BPR Bank Magelang dan ratusan hadiah hiburan lainnya.
Di area kegiatan juga diramaikan oleh aneka kuliner UMKM Kota Magelang terdiri dari sekitar 30 UMKM binaan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Magelang.
Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz mengapresiasi kegiatan ini sebagai upaya untuk meningkatkan pengguna sepeda di Kota Magelang. Selain itu, menurut Aziz, sepeda sehat menjadi bagian upaya mensukseskan visi Kota Magelang Maju, Sehat dan Bahagia.
“Saya ingin Kota Magelang ini Maju, Sehat dan Bahagia. Ke depan harapannya peserta bisa lebih banyak, sampai 10.000 peserta,” ungkapnya.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Wali Kota Magelang M. Mansyur, Pejabat Forkopimda Kota Magelang, segenap pejabat dan pegawai di lingkungan Pemkot Magelang.
Sementara itu, dua peserta yang berhasil mendapatkan hadiah utama adalah Budi Wahyono asal Jurangombo Selatan mendapatkan uang tabungan Rp 14 juta dan Muchtar dari Yon Armed mendapatkan Rp 5 juta (coi/aha)