KPU Kabupaten Magelang Mulai Distribusikan Logistik ke 21 PPK

DISTRIBUSI LOGISTIK : KPU Kabupaten Magelang mulai mendistribusikan logistik pemilu ke PPK se-Kabupaten Magelang (Dok Istimewa)

MAGELANG (wartamagelang.com) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang mulai mendistribusikan logistik untuk Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Magelang pada Kamis (21/11/2024). Pendistribusian ini dilakukan dengan pengawalan ketat oleh aparat kepolisian untuk memastikan keamanan hingga barang sampai ke tempat tujuan.

Ketua KPU Kabupaten Magelang Ahmad Rofik, mengungkapkan bahwa ada lima armada yang diberangkatkan untuk mendistribusikan logistik. Dua armada untuk Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan tiga armada untuk Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Magelang.

“Semua diberangkatan dari sini, tadi ada lima armada yang dua armada itu untuk kebutuhan pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur, yang tiga armada untuk kebutuhan Bupati/Wakil Bupati. Nanti secara bergantian mereka sudah mengatur diri sehingga jadwal hari ini sudah terlampaui,” bebernya.

Rofik memastikan, target pendistribusian logistik akan selesai pada hari Sabtu mendatang. Pada hari ini Kamis, kata Rofik, logistik akan didistribusikan ke 11 kecamatan, hari Jumat 9 kecamatan, dan pada hari Sabtu ke satu kecamatan, yaitu Mertoyudan.

Sementara, Kabag Ops Polresta Magelang Kompol Eko Mardiyanto, menjelaskan bahwa pengamanan dilakukan mulai dari gudang KPU hingga ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Setiap kendaraan yang mengangkut logistik dipastikan mendapatkan pengawalan ketat.

“Pengamanan pendistribusian logistik dari gudang KPU ke PPK kita melaksanakan pengawalan terhadap kendaraan yang membawa logistik itu sampai dengan di PPK. Di PPK sendiri kita siapkan personil untuk bertugas mengamankan di gudang PPK sampai dengan distribusi ke PPS,“ tuturnya

Eko menegaskan, untuk memastikan kelancaran distribusi, pengawalan dilakukan secara bergantian selama 24 jam. Setiap kendaraan pengangkut logistik dijaga oleh dua personil polisi.

“Secara bergantian 24 jam kami dua personil standby di gudang. Untuk pengawalan hari ini setiap kendaraan dua polisi,“ tandasnya (mg4/mg7/ang/aha)

Penulis : Nurul Hidayah, Fauziah Dwi

Editor : Hadianto

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)