Kebakaran Lahan di Giriwetan Grabag Cepat Tertangani

Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Petugas sedang memadamkan kebakaran lahan di Dusun Pakisan, Desa Giriwetan, Grabag, pada hari Senin, 21 Agustus 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

 Magelang (wartamagelang.com) – Kebakaran lahan terjadi di Dusun Pakisan, Desa Giriwetan, Grabag, pada hari Senin, 21 Agustus 2023, sekitar pukul 16.10 WIB.

Kronologi kejadian adalah, salah satu warga melintas dekat lokasi melihat adanya kepulan asap dari lahan kosong, karena di kuatirkan semakin meluas dan asap yang ditimbulkan mengganggu kesehatan, kemudian saksi melaporkan ke Damkar Kabupaten Magelang.

Damkar Kabupaten Magelang memberangkatkan 2 unit mobil pompa dari Pos WMK Grabag dan Pos WMK Tegalrejo, untuk menanggulangi kebakaran lahan tersebut, yang sampai berita ini ditulis, penyebab kebakaranmasih belum diketahui.

Petugas sedang memadamkan kebakaran lahan di Dusun Pakisan, Desa Giriwetan, Grabag, pada hari Senin, 21 Agustus 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Petugas sedang memadamkan kebakaran lahan di Dusun Pakisan, Desa Giriwetan, Grabag, pada hari Senin, 21 Agustus 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Setelah sampai di lokasi api dapat dipangkas, di isolasi dan dipadamkan, dan penanganan dinyatakan selesai pada pukul 17.00 WIB. (wq)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)