Bantuan Tunai PKL dan Warung Mulai Disalurkan

SALURKAN BANTUAN : Penyaluran Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung, dan Nelayan (BTPKLWN) Tahun 2022 Kodim 0705/Magelang secara simbolis (Dok Prokompim Kab Magelang)

MAGELANG (wartamagelang.com)Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung, dan Nelayan (BTPKLWN) Tahun 2022 untuk Kabupaten/Kota Magelang mulai disalurkan. Penyaluran secara simbolis dilakukan di halaman Gedung Prajurit Kodim 0705/Magelang, Jumat (8/4/2022) oleh Dandim 0705/Magelang Letkol Arm Rohmadi bersama jajaran Forkompimda Kabupaten/Kota Magelang.

Letkol Arm Rohmadi menjelaskan, BTPKLWN Tahun 2022 merupakan bantuan dari pemerintah yang bertujuan untuk membantu masyarakat, utamanya di Kabupaten/Kota Magelang. Bantuan ini, kata Rohmadi, diharapkan dapat menopang kebutuhan masyarakat, terutama bagi yang terdampak pandemi Covid-19.

“Kita diamanahkan untuk menyalurkan bantuan tunai kepada pedagang kaki lima, warung, dan nelayan. Namun di Magelang tidak ada nelayannya. Inilah sasaran yang kita berikan bantuan dengan jumlah nominal Rp 600 ribu, kemudian banyaknya sasaran ada 25.000 penerima manfaat dari wilayah Kabupaten dan Kota Magelang,” katanya.

Rohmadi menuturkan, untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan penerima manfaat, penyaluran dilakukan secara bertahap. Yakni 1.500 penerima manfaat setiap hari, dan sudah berjalan sejak 2 bulan lalu, dengan melibatkan para anggota Babinsa.

“Didata KTP dan tempat usahanya sekaligus mengambil dokumentasi di situ. Setelah mendapat data, petugas kami akan menginput dalam aplikasi yang sudah disiapkan oleh Telkom untuk memverifikasi apakah penerima manfaat sudah mendapatkan Bantuan Pelaku Usaha Mikro (BPUM) atau belum. Kalau memang sudah terima maka data tersebut tidak akan masuk, dan tidak bisa terdaftar sebagai penerima,” sebutnya.

Sementara, Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang Adi Waryanto mengapresiasi lagkah Kodim 0705/Magelang dalam menyalurkan bantuan tunai, khususnya untuk para pedagang kaki lima dan para pemilik warung.

“Saya menyadari bahwa Pemerintah Kabupaten Magelang memiliki keterbatasan dan kemampuan dalam menangani permasalahan yang dihadapi masyarakat. Oleh karena itu, saya berharap agar kerjasama dari berbagai pihak, seperti yang telah dilaksanakan oleh jajaran Kodim 0705/Magelang dapat terus dibudayakan guna mendorong perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.

Adi berpesan kepada para penerima manfaat, agar menggunakan bantuan tersebut dengan sangat bijak, sehingga mampu meningkatkan perekonomian di tengah Pandemi Covid-19.

“Kepada para penerima manfaat berupa bantuan tunai ini saya berpesan agar bisa digunakan dengan sebaik-baiknya dalam upaya mengembangkan usaha yang dijalankan,” tuturnya (ang/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)