Moja Majka Cafe, Tempat Nongkrong Baru Bergaya Eropa di Magelang

CAFÉ BARU : Moja Majka Cafe & Eatery menambah daftar tempat nongkrong baru di Magelang berkonsep gaya eropa (Dok Istimewa)

MAGELANG (wartamagelang.com) Satu lagi destinasi kuliner dan tempat nongkrong baru yang kini hadir di Kabupaten Magelang. Adalah Moja Majka Cafe & Eatery, yang terletak di Jalan Raya Purworejo-Magelang, tepatnya di depan SMA Taruna Nusantara.

Moja Majka Cafe bangunan berdesain gaya Eropa, memadukan elemen industrial dengan pernak-pernik eklektik. Ini menjadikannya tempat yang ideal untuk sekadar nongkrong, mengerjakan tugas, atau bahkan menggelar meeting informal.

Cafe ini dibangun di atas lahan seluas 1.500 meter persegi milik keluarga Agni Putri Pertiwi (27), seorang perempuan asli Magelang yang pernah lama tinggal di Jakarta. Bagi Agni, Moja Majka bukan hanya tempat usaha, tapi juga wadah menyalurkan hobi dan memori.

“Awalnya ini green house, tapi lama-lama kepikiran untuk buka cafe. Barang-barang yang tadinya tidak ada tempat di rumah, seperti piano dan piring-piring lama, sekarang jadi bagian dari interior,” ujarnya.

Tak tanggung-tanggung, inspirasi untuk membuka kafe ini bahkan berasal dari perhitungan feng shui sang ayah.

“Katanya kalau bagusnya usaha yang elemennya api, cocoknya ke arah kafe atau resto yang ada unsur panas-panasnya,” kata Agni.

Setelah sempat berjualan kopi di Jakarta bersama kakak dan adiknya semasa pandemi Covid-19, ia pun memberanikan diri membuka cafe sendiri.

Dengan nama yang diambil dari bahasa Serbia, Moja Majka yang berarti “Ibu Saya,” kafe ini resmi melakukan soft opening pada 20 Mei 2025. Grand launching dijadwalkan pada 14 Juni 2025 mendatang.

Meski sempat ragu karena lokasi berada di pinggir jalan besar yang dilintasi banyak truk, Agni mantap membuka pintu bagi pengunjung. Dan ternyata, respons masyarakat cukup mengejutkan.

“Waktu soft opening, luar ekspektasi. Ramai banget, bahkan sampai malam,” tuturnya.

Desain bangunan yang mencolok dan pemasangan banner promo soft opening 20% menjadi magnet tersendiri, apalagi ditambah keunikan interiornya yang memadukan kayu dan logam, khas gaya industrial Eropa.

Moja Majka dirancang dengan dua lantai dan kapasitas sekitar 120 orang, termasuk area outdoor yang cocok untuk bersantai dengan minuman ringan. Target pengunjungnya cukup luas, dari siswa hingga pekerja profesional.

“Kita coba cater ke semua kalangan. Ada menu yang cocok buat yang cuma mau nongkrong atau nugas, tapi juga ada yang cocok untuk penikmat kuliner serius,” jelas Agni.

Soal menu? Jangan diragukan. Setiap kategori punya menu andalan. Untuk minuman, ada Kopi Susu Moja Majka; campuran unik dengan rasa floral, jasmine, dan mint yang memberi pengalaman berbeda. Baked Potato jadi menu pembuka favorit, disajikan dengan daging cincang dan saus keju yang gurih.

Pencinta makanan manis bisa mencoba Butterscotch Fried Banana atau Mango Saga yang segar. Sementara untuk hidangan utama, Smoked Meat Platter dan Ayam Pandan siap memuaskan selera, lengkap dengan sambal khas racikan Moja Majka.

Soal harga pun masih bersahabat. Minuman dibanderol mulai dari Rp20 ribu hingga Rp35 ribu, mulai dari es teh, teh hangat, hingga matcha. Dengan jam operasional dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB, kafe ini memberi fleksibilitas waktu bagi siapa saja yang ingin mampir.

Dengan konsep matang, suasana nyaman, dan rasa yang dijaga, Moja Majka Cafe & Eatery menjadi penanda geliat baru industri kuliner di kawasan Magelang. Sebuah tempat yang bukan hanya menyajikan makanan dan minuman, tapi juga cerita, kenangan, dan ruang pertemuan yang hangat dalam nuansa Eropa di tengah Jawa (ang/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)