Meriahkan Momen Natal, Grand Artos Hotel & Convention Hadirkan Paket Dinner Istimewa
MAGELANG (wartamagelang.com) – Untuk memeriahkan natal sekaligus memanjakan pengunjung, Grand Artos Hotel & Convention menghadirkan paket makan malam (dinner) istimewa. Paket makan malam dengan all you can eat bertemakan ‘Let’s Twist Again Christmas Dinner’.
Public Relations Grand Artos Hotel & Convention, Amalia Mahdhiani, Rabu (23/12/2020) mengatakan bahwa jamuan makan all you can eat ini akan di gelar pada Kamis (24/12) mendatang mulai pukul 18.00 hingga 22.00 WIB. Makan mala mini, kata Amalia, bertempat di Pandan Coffee Shop dengan sajian menu spesial Natal akan di hadirkan untuk menggoyang lidah para tamu.
“Antara lain Bruschetta, Beef Wellington, Fish Picata, Chicken Maryland Mushroom Saouce, Apple Pie, Christmas Eggnog dan varian menu lainnya,” ungkapnya.
Amalia menyebutkan, promo ini berlaku untuk seluruh tamu yang menginap, dengan mendapatkan fasilitas sarapan dan paket makan malam ini. Sedangkan untuk tamu yang tidak menginap, kata Amalia, promo ini dapat di nikmati senilai 125 ribu per orang.
“Juga ada penawaran khusus seharga 100 ribu per pax yaitu untuk pemesanan minimal 5 orang. Ada penampilan live akustik musik selama acara berlangsung. Serta aneka games di tengah-tengah acara yang akan membagikan berbagai hadiah menarik, mulai dari voucher kamar, voucher makan hingga voucher Maple Gym,” paparnya.
Amalia memastikan, Grand Artos Hotel & Convention selalu menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari pengecekan suhu tubuh di seluruh pintu masuk hotel, mewajibkan penggunaan masker, mewajibkan untuk mencuci tangan baik dengan sabun maupun handsanitizer hingga penerapan physical distancing terutama di area restoran.
“Pembersihan dan penyemprotan cairan desinfektan dilakukan secara berkala terlebih pada area-area yang sering disentuh oleh tamu. Hal tersebut kami lakukan tak lain demi kenyamanan dan keamanan tamu selama berda di hotel,” imbuhnya.
Amalia mengungkapkan, Grand Artos Hotel & Convention sendiri telah mengantongi sertifikat CHSE (Cleanness, Health, Safety, & Environment Sustainability) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Restoran Pandan Coffee Shop sendiri, kata Amalia, telah bersertifikasi dalam menerapkan Protokol Kesehatan, Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.
“Bagi pengunjung yang ingin menikmati malam perayaan Natal dan tahun baru secara aman dan nyaman, sertifikat tersebut membuktikan bahwa hotel kami telah lolos dalam memberikan jaminan kepada para tamu akan Kebersihan, Kesehatan, Keselamatan, dan Kelestarian Lingkungan di tengah pandemi Covid-19,” urainya (coi/aha)