Lolos Babak Kualifikasi YUZU Isotonic Akmil Open 2021, Fathan Arfa Siap Maksimalkan Kemampuan

SEMANGAT TINGGI : Pemain asal klub Gold Champion Banjarnegara, Fathan Arfa Harnanto yang turun di tunggal putra U-11, siap tampil habis-habisan di YUZU Isotonic Akmil Open 2021 (Dok Tim YUZU Isotonic Akmil Open 2021)

KOTA MAGELANG (wartamagelang.com) Pemain asal klub Gold Champion Banjarnegara, Fathan Arfa Harnanto siap tampil maksimal dalam gelaran YUZU Isotonic Akmil Open 2021. Atlet yang turun di tunggal putra U-11 ini, di GOR Djarum Magelang berhasil mengandaskan lawan pertamanya, Abercio Dewa Gamaleno dari klub Smash Sukoharjo dengan skor 21-17, 21-18 di babak kualifikasi.

Fathan lolos ke babak utama bersama 11 tunggal putra usia dini lainnya. Di babak utama, Fathan akan berhadapan dengan Raihan Dhio Syahputra asal klub Gading Jaya, Purworejo.

“Senang, bahagia karena hari ini bisa menang. Akhirnya bisa bertanding lagi, ketemu teman-teman lagi,” kata Fathan.

Fathan mengaku, kembali bertanding setelah hampir dua tahun tanpa turnamen menjadi momen yang membahagiakan. Atlet muda yang mengidolakan Anthony Sinisuka Ginting ini berharap bisa bermain maksimal dan merebut juara. Sebelumnya, Fathan pernah menjadi juara satu di Tidar Cup 2019.

“Karena sudah lama tidak bertanding, jadinya sekarang semangat. Target saya mau jadi juara di sini. Nanti semoga bisa jadi pemain dunia,” ungkapnya.

“Setelah ini yang bersiap lagi. Istirahat dan bertanding lagi,” tambah atlet kelahiran tahun 2011.

Pertandingan babak utama U-11 akan berlangsung di hari ini (28/10/2021) mulai pukul 14.00 WIB (coi/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)