Diduga Overheat Pemanas, Kandang Ayam Terbakar di Ngemplak Ngrajek

Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Damkar Kabupaten Magelang sedang memadamkan kebakaran di Dusun Ngemplak RT. 02 RW. 11 , Desa Ngrajek, Mungkid. Pada hari Senin, 16 Januari 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Magelang (wartamagelang.com) – Kebakaran kandang ayam terjadi di Dusun Ngemplak RT. 02 RW. 11 , Desa Ngrajek, Mungkid. Pada hari Senin, 16 Januari 2023, sekitar pukul 05:23 WIB.

Kronologi adalah saksi Benny Hermandono mendengar suara ledakan yang berasal dari kandang ayam. Setelah di lihat ternyata kandang ayam sudah terbakar, diduga api dan ledakan berasal dari pemanas yang overheat. Melihat kenbakaran itu, saksi kemudian melapor ke Damkar Kabupaten Magelang pada pukul 05.32 WIB.

Setelah mendapat laporan, Damkar Kabupaten Magelang langsung berangkat ke lokasi dengan kekuatan 3 unit mobil pompa, 2 tangki suplai, 1 unit rescue dan ambulance.

Setelah sampai di lokasi, Damkar Kabupaten Magelang langsung berusaha memadamkan kebakaran.

Damkar Kabupaten Magelang sedang memadamkan kebakaran di Dusun Ngemplak RT. 02 RW. 11 , Desa Ngrajek, Mungkid. Pada hari Senin, 16 Januari 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Damkar Kabupaten Magelang sedang memadamkan kebakaran di Dusun Ngemplak RT. 02 RW. 11 , Desa Ngrajek, Mungkid. Pada hari Senin, 16 Januari 2023, Foto: Yoga Subarkah/DamkarKabMgl

Setelah berjuang sekitar satu jam lamanya, akhirnya api dapat di pangkas, dan di isolasi sehingga 1 bangunan kandang ayam yang berada di sekitar obyek terbakar dapat terselamatkan dan api berhasil dikuasai dengan aman dan selamat.

Dalam kejadian kebakaran tersebut, kerugian material diperkirakan sekitar 800 Juta Rupiah, dan tidak ada korban dalam kejadian ini. (wq)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)