Sumbangkan Darah di Momen Istimewa

SUMBANGKAN : Pengunjung dan seluruh jajaran manajemen Artos Mall Magelang dan Grand Artos hotel menggelar donor darah (Dok Artos Mall Magelang)

MAGELANG (wartamagelang.com) Sebagai wujud kepedulian sesama dan dalam rangka program CSR, Artos Mall bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kota Magelang serta Lions Club Magelang Borobudur Host (LCMBH), Selasa (20/10) menyelenggarakan donor darah. Kegiatan donor darah kali ini masuk ke rangkaian ulang tahun Artos Mall ke-9.

Public Relation Artos Mall Dhea Aulia mengatakan kegiatan donor darah dilaksanakan di atrium Artos Mall, dan berlangsung mulai pukul 11.00-14.00 WIB. Melalui kegiatan donor darah ini, menurut Dhea, manajemen Artos Mall mengharapkan adanya semangat dan kesadaran masyarakat untuk saling menolong satu sama lain.

“Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat ditengah pandemi virus COVID-19, ” katanya.

Dhea menambahkan, donor darah kali ini diisi oleh Jackustik, band akustik dari Magelang. Selain itu, untuk meramaikan dan menarik perhatian pengunjung, Lions Club memberikan doorprize berupa kompor gas, tupperware, dispenser, panci serta peralatan makan lainnya. Doorprize diberikan kepada pendonor yang beruntung.

Salah satu staff PMI kota Magelang Satria menuturkan, dari jumlah kantong darah yang diterima sebanyak 55 dari 85 pendaftar atau pengunjung mall. Untuk kegiatan donor darah ini, kata Satria, pihaknya tidak menentukan target karena sedang pandemi.

“Saat donor kami menggunakan durasi waktu. Berapapun jumlah kantong yang kita terima, kita sangat berterimakasih kepada pendonor karena telah upaya pemenuhan kebutuhan darah di Kota Magelang,” ungkapnya.

Presiden Lions Clubs Borobudur Host, Tuti Ibawardani, menambahkan event ini sebagai momen yang tepat untuk saling tolong menolong. Salah satunya melakukan kegiatan donor darah.

“Karena Lions Club Magelang akan melakukan ulang tahun yang pertama, ini juga termasuk dalam rangkaian HUT kami untuk melakukan kegiatan sosial. Harapan saya kegiatan ini dapat berlangsung secara berkelanjutan,“ ucapnya (coi/aha)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)