Mendes PDTT RI Dr. (HC) Drs. Abdul Halim Iskandar, M.Pd Ajak Untidar Bangun Desa Berbasis SDG’s Data

Pemukulan lesung sebagai tanda launching KKN reguler berbasis SDG's Desa Universitas Tidar, Kamis, 7 Juli 2022. Foto: Freddy Uwek/wartamagelang.com

Pemukulan lesung sebagai tanda launching KKN reguler berbasis SDG’s Desa Universitas Tidar, Kamis, 7 Juli 2022. Foto: Freddy Uwek/wartamagelang.com

Magelang (wartamagelang.com) – Universitas Tidar Magelang mengadakan acara Pioneering Sentra SDG’S Desa Universitas Tidar, yang salah satu agenda acaranya adalah Kuliah Umum oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah dan Transmigrasi RI (Mendes PDTT RI) Dr. (HC) Drs. Abdul Halim Iskandar, M.Pd, pada hari Kamis, 7 Juli 2022, bertempat di Gedung dr. H. R. Suparsono UNTIDAR Kota Magelang.

Acara diawali dengan sambutan Rektor Universitas Tidar, Prof. Dr. Ir. Mukh Arifin, M.Sc. dimana beliau menyampaikan bahwa, SDG’s Desa merupakan komitmen Bangsa Indonesia untuk membangun tidak hanya kawasan perkotaan saja, sudah seharusnya merubah orientasi pembangunan masyarakat daerah pedesaan.

“Karena disanalah sebetulnya masyarakat kita berada, sebagian besar resources kita berada, dan sebagian besar potensi yang kita miliki berada, semua ada di desa,” kata Mukh Arifin.

Acara dilanjutkan dengan Kuliah Umum oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah dan Transmigrasi RI (Mendes PDTT RI) Dr. (HC) Drs. Abdul Halim Iskandar, M.Pd, dengan judul “Pembangunan Desa Berbasis SDG’s Desa” dimana beliau menyampaikan bahwa, perguruan tinggi memiliki peranan strategis dalam pembangunan desa.

“Dengan data desa berbasis SDGs Desa perguruan tinggi akan mudah mengidentifikasi persoalan desa serta merekomendasikan inovasi perbaikan untuk percepatan pembangunan desa,” tambah Mendes PDTT RI Abdul Halim Iskandar, yang akrab disapa Gus Halim itu.

Pelokalan SDG’s menjadi SDG’s Desa, papar Mendes PDTT RI Abdul Halim Iskandar dalam kuliah umumnya,  bertujuan untuk  memperjelas arah pembangunan desa, juga memudahkan praktek pelaksanaannya di lapangan serta mudah mengindentifikasi permasalahan di desa.

‘Pembangunan desa harus benar-benar didasarkan pada akar masalah. Jika masyarakat dan mahasiswa terbiasa dengan data, maka akan sangat mudah untuk merancang pembangunan desa, Dalam hal ini, SDGs desa Center adalah wujud dukungan pemerintah agar perguruan tinggi siap menjadi agen utama dalam mencapai tujuan-tujuan keberlanjutan dari SDG’s Desa.” kata Mendes PDTT RI Abdul Halim Iskandar

Melalui SDGs Center, lanjut  Mendes PDTT RI Abdul Halim Iskandar, akan terfasilitasi program kegiatan yang mampu memberikan pengalaman kepada mahasiswa dan disisi lain mahasiswa dapat ikut memecahkan persoalan yang ada.

“SDGs Desa Center ini menguatkan partisipasi akademisi dalam mendukung dan mengembangkan desa mencapai tujuan dalam SDGs Desa,” pungkas Mendes PDTT RI Abdul Halim Iskandar di akhir kuliah umumnya.

Acara dilanjutkan dengan launching KKN reguler berbasis SDG’s Desa dengan pemukulan lesung dan angklung bersama-sama, kemudian dilanjutkan pemasangan atribut KKN oleh Mendes PDTT RI Abdul Halim Iskandar kepada wakil mahasiswa.

Kemudian Pembukaan Sentra SDG’s Desa di LPPM-PMP UNTIDAR dengan seremonial penandatanganan Racangan Rencana Kerja Sentra SDG’s Desa Mendes PDTT oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah dan Transmigrasi RI (Mendes PDTT RI) Dr. (HC) Drs. Abdul Halim Iskandar, M.Pd.

Acara hari itu ditutup dengan pemutaran video SDG’s UNTIDAR, video Paramadya, dan ramah tamah. (wq)

CATEGORIES
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)